Saturday, September 20, 2014

Duta besar

Deskripsi singkat:

Duta besar pergi ke negara seberang atas nama negeri mereka. Mereka mewakili dan melaporkan. Semua ini dapat diciptakan ulang di kerajaan kelas.

Langkah-langkah:

  1. Siswa bekerja dalam kelompok berempat. Di tiap kelompok, satu siswa dicalonkan sebagai duta besar.
  2. Para duta besar meninggalkan ruang kelas bersama-sama untuk menyaksikan pertunjukan di tempat lain. Ini bisa dilakukan di aula oleh seorang rekan yang bersedia. Atau kelompok ini dapat diawasi oleh pustakawan dipusat sumber belajar dan menyaksikan presentasi Power Point atau video tentang anda yang mendemonstrasikan teknik tersebut.
  3. Sementara itu, siswa lainnya terus berkutat dengan teori yang terkait dengan demonstrasi, diajar oleh guru diruang kelas.
  4. Ketika menontton demonstrasi, para duta besar diharapkan membuat catatan sehingga mereka dapat mengulang dan menjelaskna demo tersebut ke kelompok mereka. Mereka mungkin perlu melihat demo tersebut lebih dari sekali dan mungkin memerlukan beberapa waktu untuk menyiapkan alat bantu belajar.
  5. Para duta besar kembali keruang kelas, sebaikknya pada saat yang sama kerja teori juga sudah selesai. Mereka sekarang mengajarkan demonstrasi ke kelompoknya masing-masing, menjelaskan dan jika perlu mengulang langkah-langkahnya.
  6. Penerima membalas compliment dengan mengajarkan teori yang baru saja mereka terima kepada duta besar mereka.
  7. Pembelajaran dari tiap orang kemudian dicek oleh guru. Ini dapat dilakukan melalui tes formal, atau oleh guru yang secara spontan menunjuk individu untuk menjelaskan atau mempertontonkan teknik tersebut.

Aplikasi

  • Ideal untuk seni, pendidikan jasmani, dan teknologi, dimana siswa harus mempelajari eknik dan proses yang tepat.
  • Di Sains untuk memperkenalkan prosedur sebuah percobaan yang nantinya dilakukan oleh tiap orang di LAB.
  • Bagaimana menyususn esai di Bahasa Inggris
  • Teknik lapangan dalam gepografi, teknik riset dalam sosiologi.
  • Aturan dan prosedur dalam matematika, teknik perancanaan bisnis ddalam ilmu ekonomi bisnis.
  • Sebagai alat untuk memperkenalkan kosakata dan struktur bahasa baru dalam bahasa-bahasa modern, ideal digunakan oleh asisten bahasa..

Mengapa melakukan???

  • Saktifitas ini memperkuat kebersamaan dan saling ketergantungan, yang merupakan batu pondasi dari kewarganegaraan.
  • Latihan ini menuntut siswa untuk menyerap, mengingat, memahami, dan mengungkapkan. Ini adalah dasar dari proses belajar dan sengaja diajarkan di latihan ini. Jika diadakan tanya jawab secukupnya, proses ini akan membantu siswa menjadi sedikit lebih sadar diri dan mandiri.
  • Dengan meminta siswa bertanggungjawab, kegiatan ini mengatasi masalah yang dihadapi oleh banyak guru bahwa minat siswa cenderung tidak bertahan lama ketika mereka secara pasif menonton sebuah demonstrasi.
  • Kegiatan ini membebaskan guru untuk lebih menjadi pengontrol kualitas, bukan pemain.

Variasi

  • Selain demonstrasi praktis, pengajaran apapun dpat dipakai. Di dalam video guru dapat memberikan informasi atau menjelaskan sebuah konsep atau menunjukkan sisuatu “di lapangan” yang difilmkan di lokasi.
  • Selain menonton guru atau video, para duta besar dapat melakukan riset menggunakan internet, kemudian kembali menyampaikan hasilnya.
  • Selain menggunakan video, internet, atau rekan untuk melakukan demonstrasi, gunakan siswa yang senior, misal siswa kelas enam yang telah diajar oleh guru.




Sumber: Buku Trik dan Taktik Mengajar
Penyusun Paul Ginnis





Terima Kasih Anda Telah Membaca Artikel
Judul: Trik dan Taktik Mengajar
Ditulis Oleh Unknown
Berikanlah saran dan kritik atas artikel ini. Salam blogger, Terima kasih

0 comments:

Post a Comment